Saturday 28 April 2012

Seandainya Mereka Tidak Korupsi, ....

1. Seandainya mereka tidak korupsi, pastilah jumlah rakyat Indonesia yang hidup di bawah kemiskinan jauh lebih kecil.

2. Seandainya mereka tidak korupsi, pastilah pemerintah punya uang lebih untuk memberikan pendidikan gratis bagi seluruh anak Indonesia.

3. Seandainya mereka tidak korupsi, pemerintah tidak akan menyia-nyiakan waktu mereka untuk menyelidiki kasus korupsi. Waktu pemerintah bisa dipakai lebih baik untuk memperbaiki Jakarta yang macetnya udah gak karu-karuan... Ayo donk, masak Jakarta harus kalah sama Bangkok yang sudah berhasil mengatasi kemacetan?

4. Seandainya mereka tidak korupsi, Jakarta mungkin gak akan semacet sekarang ini. Dan daerah-daerah Indonesia lainnya, terutama di Indonesia Timur, bisa lebih berkembang infrastrukturnya.

5. Seandainya mereka tidak korupsi, pemerintah mungkin mampu memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi rakyat yang memerlukan.

6. Seandainya mereka tidak korupsi, mungkin acara berita televisi di Indonesia bisa lebih beragam dan tidak melulu didominasi oleh berita-berita korupsi oleh pejabat negara. Bosan tau!

7. Seandainya mereka tidak korupsi, mungkin budaya sogok-menyogok tidak akan populer di negeri ini.

8. Seandainya mereka tidak korupsi, saya tidak akan menulis blog ini di tengah malam kayak begini. Pasti saya udah tidur dari tadi :-p

Seandainya, seandainya, seandainya... ahhh aku kan cuman bisa berkhayal. I'm just a small potato in the great scheme of things. Siapalah aku untuk mengubah dunia persilatan para pejabat ini....

Yuk ah ane ciao dulu.

No comments:

Post a Comment